28 Mei 2013

Susu yang berkhasiat menjadikan kulit wajah mulus


Si Putih Yang Berkhasiat (Seri I Jadikan Wajah Kulit Mulus )  
Ragam manfaat yang diberikan susu bagi kehidupan manusia, mulai untuk menjaga kesehatan, digunakan untuk membuat masakan, sampai pada khasiat susu bagi kecantikan. Khususnya kaum hawa biasanya sangat memperhatikan segi penampilan dirinya, terlebih lagi bagi wanita aktif, cantik sama dengan memiliki kulit wajah dan tubuh yang sehat. Sudah barang tentu banyak yang tahu bahwa selain dapat diminum susu juga bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan kecantikan dan kehalusan kulit. Memangnya apa saja sih peran si putih ini bagi kulit kita ? Ada beberapa hal yang bisa dikreasikan dengan si putih ini, diantaranya adalah :

1. Untuk dijadikan masker wajah

Dapat dibuat sebagai masker susu dan masker ini bukanlah masker biasa. Masker yang berbahan dasar yoghurt atau susu ini terbukti sangat efektif untuk mengusir penuaan dini dan flek hitam pada wajah.
Campur dan aduklah secara merata dalam sebuah wadah dua sendok teh yoghurt atau susu, dua sendok teh vitamin E, setengah sendok teh madu dan juice lemon. Usapkan ke wajah dan diamkan 15 menit. Selanjutnya pakailah kain lembut atau waslap untuk membersihkan wajah dengan menggunakan air hangat
Problem iritasi kulit kerap dialami oleh banyak orang, terutama mereka yang sering menggunakan kosmetika. Bagaimana dengan anda, apa pernah mengalami iritasi kulit wajah akibat pemakaian kosmetik atau sebab lain ? Tidaklah perlu cemas akan hal ini. Iritasi kulit dapat ditanggulangi dengan si putih ini, dapat menggunakan semua jenis susu kok.
Cukup dengan membasuhkan wajah secara merata memakai pilihan susu manis atau asam, baik cream maupun yang buttermilk lalu biarkan sesaat sampai mengering. Setelah kering gunakan waslap atau kain lembut untuk membersihkan wajah, basuhlah dengan air hangat

Gunakanlah sour cream dengan mengoleskannya secara merata pada daerah wajah dan leher. Kemudian diamkan selama kurang lebih 15 menit dan setelah itu bersihkan dengan memakai kain lembut atau waslap, basuh dengan menggunakan air hangat

Caranya :

2. Untuk mengatasi permasalahan kulit wajah

Caranya juga mudah dan praktis :

3. Untuk membuat pori wajah menjadi kecil (Pengecil pori wajah)
Biasanya jika wajah seseorang mengalami iritasi kulit maka kemudian kulit wajah akan tampak bak kulit jeruk ? Kondisi ini didapat akibat menggunakan kosmetik berbahan kimia yang bisa beresiko kulit jadi iritasi bila tidak cocok ataupun memang memiliki kondisi kulit wajah dengan pori yang besar sehingga terlihat seperti kulit jeruk. Mengatasi keadaan ini, jalan teraman untuk memperkecil pori wajah adalah dengan susu asam (sour cream).
Caranya :

Selamat mencoba….


Sumber: sehatcantik.co.id

19 Mei 2013

Bahan-Bahan Alami Pemutih Kulit


Tampil dengan kulit putih merata saat ini sepertinya sudah menjadi tuntutan agar bisa dikatakan cantik oleh orang-orang di sekitar kita. Oleh sebab itu, ada banyak sekali orang yang berusaha mati-matian untuk mengubah kulitnya menjadi lebih putih dengan segala upaya dan usaha.
Tak jarang cara yang dipilih adalah dengan menggunakan produk-produk pemutih yang tak aman untuk kesehatan. Padahal ada banyak cara untuk memutihkan kulit dengan bahan alami. Selain lebih aman, biaya yang harus dikeluarkan pun akan jauh lebih murah. Bahan alami apa saja yang bisa digunakan? Coba simak dengan baik informasi berikut ini:
Kentang
Kentang adalah salah satu bahan makanan yang begitu mudah kita temukan di sekitar kita. Ternyata kentang ini bisa digunakan untuk ramuan pemutih kulit lho. Caranya mudah. Anda hanya perlu menyediakan satu butir kentang ukuran besar yang diparut. Kemudian gunakan parutan kentang tersebut sebagai masker wajah. Biarkan hingga masker kentang mengering sekitar 20 menit. Baru setelah kering, bilaslah menggunakan air dingin.
Jika Anda kerepotan memrt kentang, Anda bisa menggunakan cara lain kok. Coba kupas kentang hingga bersih lalu iris tipis-tipis mengikuti bentuk bulatnya. Irisan kentang tadi bisa ditempelkan di seluruh wajah hingga penuh. Biarkan hingga 20 menit dan cuci wajah Anda sampai bersih. Enzim catecholase dalam kentanglah yang ternyata bisa membantu kita mencerahkan kulit.
Pepaya
Bahan alami berikutnya yang bisa digunakan untuk memutihkan kulit adalah pepaya. Pepaya memiliki kandungan enzim bernama papain yang akan membuat kulit lebih cerah karena membantu proses pergantian sel kulit mati dengan sel kulit baru. Lihat saja di toko-toko serba ada, banyak sabun kulit yang dilengkapi dengan sari pepaya yang kemudian di klaim dapat memutihkan kulit.
Cara pembuatan ramuan pemutih pepaya adalah dengan menghaluskan sepotong pepaya yang kemudian dicampur dengan madu. Ambillah kain atau handuk lembut lalu rendam kain tersebut dalam air hangat. Peraslah kain kemudian letakkan campuran pepaya dan madu secara merata dia tas kain. Cuci wajah Anda hingga bersih lalu letakkan kain di atas muka Anda selama kurang lebih 20 menit. Bilas dengan air hangat. Lakukan cara ini satu minggu sekali untuk hasil yang maksimal.
Mentimun
Mentimun juga bukan bahan yang sulit dicari bukan? Anda bisa menemukannya dengan mudah di pasar modern ataupun pasar tradisional. Mentimun adalah salah satu jenis buah yang kandungan antioksidannya tinggi. Selain itu mentimun juga kaya air, mineral dan vitamin. Selain dapat membuat kulit menjadi lebih putih, mentimun juga memberikan efek sejuk pada kulit. Hancurkan sepotong ketimun lalu gunakan sebagai masker pada wajah dan leher. Diamkan kira-kira 20 menit lalu bilaslah menggunakan air bersih.
Cara lain yang bisa Anda pakai adalah dengan mengiris tipis ketimun yang baru Anda keluarkan dari lemari pendingin. Selanjutnya tempelkanlah mentimun pada mata yang memiliki kantung mata menghitam dan seluruh wajah. Nikmatilah kesegaran masker mentimun ini sembari berbaring santai selam kurang lebih 20 menit. Setelahnya bersihkan muka Anda. Niscaya Anda akan merasakan bahwa kulit Anda lebih segar dan cerah.
Beras
Beras sangat terkenal digunakan sebagai ramuan pemutih bersama susu. Untuk membuatnya, Anda perlu menumbuk beras hingga berbentuk bubuk. Kemudian, tambahkan susu hingga mengental. Gunakan adonan beras dan susu sebagai masker wajah. Biarkan masker mengering selama kurang lebih 20 menit. Terakhir, bersihkan masker dari wajah menggunakan air hingga bersih.
Kandungan dalam beras yang dapat mencerahkan kulit adalah para aminobezoic acid atau yang sering disingkat menjadi PABA, asam ferulis dan Allantonin. PABA berfungsi sebagai tabir surya, asam ferulis berguna sebagai antioksidan dan alantonin berfungsi untuk mempercepat proses regenerasi kulit.
Yang mana yang menurut Anda paling mudah? Yuk segera dibuat dan dicoba agar kulit Anda semakin putih, bersih dan bersinar secara alami.
Sebelum membeli cream wajah yang aman untuk kulit, ada beberapa hal yang harus Anda periksa informasinya. Antara lain:
1. Izin POM
Izin POM sangat penting. Izin ini berupa nomer pendaftaran yang bisa dicek langsung di situs resmi Balai POM.
2. Diproduksi oleh perusahaan farmasi resmi yang terdaftar di balai POM
3. Direkomendasikan secara medis oleh dokter.
Bila sebuah cream tidak memenuhi ketiga kriteria di atas, maka JANGAN SEKALI-KALImenggunakan cream tersebut karena akan menyebabkan kanker kulit untuk Anda di kemudian hari. Sudah banyak kasus parah yang diakibatkan oleh cream pemutih abal-abal. Sebaiknya Anda waspada.

7 Mei 2013

Perbedaan antara budaya Asia dan Barat


Ilustrasi ini dibuat oleh seorang seniman China Yang Liu yang lahir di China tapi sekolah di German. Dia melukiskan perbedaan budaya Asia dan Barat :

1. Opini
Opini
Orang Asia cenderung berbelit-belit dalam hal berargumen, terkadang harus berputar-putar dulu untuk mengatakan sesuatu, padahal maksudnya tidak serumit yang dimaksud. Beda dengan orang Barat, langsung ke pokok masalah dan mereka nggak biasa basa-basi.

2. Waktu.
Waktu
Orang Asia terkenal kurang menghargai waktu, kalau ada janji, kadang tidak tepat waktu, banyak alasan.
Orang Barat paling nggak suka kalau janji jam karet alias telat waktu.

3. Gaya Hidup.
Gaya Hidup
Orang Barat cenderung individualis, berbeda dengan orang Asia, kalau orang Asia khususnya Indonesia, makin senang kalau tetap deket sama keluarga, makan ora makan kumpul.

4. Hubungan.
Hubungan
Karena orang Barat lebih individualis, maka dalam pertemanan ataupun bersosialisasi cenderung terbatas, berbeda dengan orang Asia dimana dalam bersosialisasi atau pertemanan lebih komplek, makanya situs jejaring Facebook ataupun Friendster lebih banyak diminati oleh orang Asia, khususnya Indonesia.
Kalau orang Barat sekedarnya saja.

5. Perayaan / pesta
Perayaan / Pesta
Jika ada kenduri atau pesta orang Asia lebih suka mengundang orang sebanyak mungkin kalau sedikit rasanya nggak afdol, bahkan ada yang buat acara beberapa kali dan dilokasi yang berbeda, contohnya dalam acara pernikahan, benar-benar pemborosan, berbeda dengan orang Barat, mau acara pernikahan saja undangannya lewat Fax. dan nggak semua orang diundang, cukup kerabat atau teman dekat, lebih sederhana dan nggak boros biaya.

6. Terhadap sesuatu yang Baru
New things
Orang Barat kalau ada sesuatu yang baru, tidak serta merta keblinger pengen tahu dan pengen memiliki atau memakainya , hanya sekedar tahu saja, berbeda dengan orang Asia, kalau ada sesuatu yang baru, belum puas kalau belum sampai memilikinya, makanya nggak heran kalau orang Indonesia banyak yang konsumtive, punya handphone gonta ganti, bahkan ada yang koleksi HP, mobil tiap tahun gonta-ganti, hanya karena nggak mau ketinggalan model.

7. Anak
Anak
Di keluarga Barat, anak dididik supaya mandiri semenjak kecil, setelah dewasa orang tua sudah melepaskannya, sudah hidup masing-masing berbeda dengan di Asia terutama di Indonesia, perlakuan orang tua terhadap anak sudah sangat protektif, sehingga anak tidak mandiri, sampai usia dewasapun sang orang tua tetap masih aja ngurusin anaknya, dengan harapan keturunan mereka bisa lebih langgeng dan sukses.

8. Trendi
Trendi

Jika orang Barat lebih seneng sesuatu yang berbau traditional dan alami, kebalikannya kalau orang Asia belum disebut trendi kalau tidak bergaya ke barat-baratan, contoh : orang Asia lebih merasa gengsi kalau makan di tempat fast food, padahal dinegara asalnya makanan tersebut bisa dibilang makanan biasa saja.

9. Atasan / Bos
Atasan
Ini yang menarik, orang Asia umumnya memperlakukan atasan lebih dari yang lainnya, nggak sedikit yang j**at p**t*t , dan sang atasannya pun senang diperlakukan seperti itu. Berbeda jika di Barat, atasan tidak terlalu menonjolkan diri sebagai yang punya kuasa penuh, tetap sejajar dengan bawahan, namun tetap punya kekuasaan dan diakui sebagai atasan.

10. Masa Tua
Masa Tua
Kalau orang Asia masa tua lebih banyak ngurusin cucu, kalau di Barat nggak ada namanya ngasuh cucu, paling banter sekedar temu kangen saja, karena hidupnya sudah masing-masing.

11. Transportasi.
Transportasi

Dahulu orang Barat sewaktu muda lebih suka pakai mobil, sekarang malah lebih suka pakai sepeda, mungkin karena faktor pentingnya kesehatan berbeda dengan orang Asia, kalau dulu masih pakai sepeda (mampunya beli sepeda) sekarang sudah harus pakai mobil, kalau mampu lagi pakai supir pribadi.

12. Di tempat makan.
Di tempat makan
Ditempat makan, kalau orang Barat cenderung tertib jika sedang makan, nggak rame dan seberisik orang Asia.

13. Wisata
Wisata
Kalau lagi wisata, orang Asia paling suka photo-photo, beda sama orang barat, kalau ke tempat wisata lebih suka mengamati keindahan suasana daripada photo-photo.

14. Keindahan tubuh ideal.
Tubuh ideal
Orang Barat merasa ideal punya warna kulit tubuh kecoklat-coklatan, makanya sering berjemur dipantai, beda kalau orang Asia terutama orang Indonesia, malah sangat mendambakan warna kulit putih, makanya di Indonesia paling laku tuh artis-artis Indo, malah nggak banyak yang kawin sama bule, biar memperbaiki keturunan.

15. Menghadapi masalah.
Masalah
Kalau orang Asia lebih umum berpikiran bagaimana supaya bisa menghindari masalah, berbeda dengan orang Barat, bagaimana jika saya menghadapi suatu masalah. Makanya jangan heran kalau di Indonesia orang mau sukses ambil jalan pintas, mau bisnis sukses, main suap rekan bisnis, mau anak sukses jadi pegawai negeri, main suap sana suap sini, mau jadi caleg, asal punya duit jadi deh nomor urut 1, nggak sedikit yang datang ke dukun supaya lebih tercapai cita-cita jadi anggota dewan.

16. Marah

Kalau orang Barat lagi marah, memang benar-benar marah, beda kalau orang Asia lebih banyak memedam amarah, terkadang ada istilah dibalik senyuman ada kebencian.

17. Percaya Diri.
PD
Suka tidak suka orang Barat lebih percaya diri dibanding orang Asia.

18. Hari Minggu
Minggu
Orang Asia lebih suka menghabiskan waktu hari libur Sabtu dan Minggu pergi jalan-jalan, sekedar pergi ke Mall, nonton bisokop, kongkow-kongkow, beda dengan orang Barat, lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dibanding pergi jalan-jalan.

19. Makan
Makan
Umumnya orang Barat makan dibagi 3, makan pembuka, makanan Utama, dan makanan penutup, beda kalau orang Asia ketiga2x-nya makanan utama, alias Nasi 

Cara Menginstall Ubuntu Dengan Menggunakan VirtualBox (XP, Vista, 7, dan 8)


Cara ini sangat berguna, jika kamu ingin sekedar mencoba OS baru, atau tidak mau bersusah payah menginstallnya lewat Boot dan BIOS. VirtualBox ini dapat kamu gunakan secara gratis, dan dapat diunduh melalui website di:

Dan, unduh (download) Ubuntu 12.04 (versi terbaru) Precise Pangolin di website resminya, di:

Yuk! Mari kita mulai tutorialnya. Saya sangat sarankan untuk membaca semua ulasan yang saya berikan, agar tidak salah nantinya.

Konfigurasi VirtualBox

Install VirtualBox di komputer kamu. Lalu, jalankan VirtualBox. Klik "Baru" untuk memulai konfigurasi VirtualBox.
Lalu, akan keluar jendela "Selamat datang". Klik Next untuk melanjutkan. Langkah berikutnya yaitu memberikan nama untuk OS yang akan kamu install. Berikutnya, pilih Operating System Linux dan pilih Version Ubuntu. Seperti gambar dibawah ini:

Langkah selanjutnya adalah menentukan besar RAM yang akan digunakan. Saya sarankan untuk memakai RAM 512 MB. Jika sudah klik Next.
Lalu, kamu akan dihadapkan dengan opsi Hard disk Virtual. Karena ini virtual, tentu saja kamu tidak perlu menambah Hard Disk baru lagi. VirtualBox akan mengambil kapasitas hard disk kamu untuk membuat Hard Disk Virtual. Beri checkbox pada "Start-up disk" dan klik "Create new hard disk". Jika sudah klik Next
Jendela baru akan keluar. Kamu akan diminta untuk konfigurasi Hard disk virtual. Saya sarankan untuk memilih Hard disk virtual yang jenisnya VDI (VirtualBox Disk Image). Lalu, klik Next
Langkah selanjutnya adalah memilih detail dari Virtual Disk. Ada dua jenis yang diberikan, yaitu:
  1. Dynamically Allocated: Maksud dari jenis ini adalah Hard disk Virtual yang akan digunakan oleh Ubuntu nantinya, semakin lama semakin besar, jika kamu menambahkan data ke Hard disk Virtual dari Ubuntu. Sebagai contoh, jika kamu mengunduh (download) file menggunakan Ubuntu, maka Hard disk Virtual akan bertambah kapasitasnya.
  2. Fixed Size: Maksud dari jenis ini adalah, Hard disk Virtual yang digunakan oleh Ubuntu nantinya adalah kapasitas yang pasti. Jika kamu memberikan Hard disk Virtual dari Ubuntu kapasitasnya hanya 5 GB. Maka, data yang tersimpan di Ubuntu, tidak boleh lebih dari 5 GB.
Supaya lebih mudah, saya sarankan untuk menggunakan Dynamically Allocated. Klik Next jika sudah.
Lalu, carilah tempat untuk menyimpan Hard disk Virtual Ubuntu. Kemudian, tentukan kapasitas Hard disk Virtual yang akan digunakan oleh Ubuntu. Jika sudah, klik Next. Seperti gambar dibawah ini:
Selanjutnya, kamu diberkan risalah, atau deskripsi dari apa yang kamu buat. Langsung saja, klik Create. Jendela hard disk Virtual akan menghilang. Lalu, klik "Create" lagi untuk menyudahinya. Maka, akan tersedia detail dari Ubuntu Precise Pangolin di VirtualBox. Seperti pada gambar dibawah ini:

Klik "Mulai" untuk menginstall Ubuntu Precise Pangolin.

Jendela Selamat datang akan muncul. Klik "Next" untuk melanjutkan. Selanjutnya, klik Icon "Browse" untuk mencari file ISO dari Ubuntu yang telah kamu unduh (Download). Jika sudah, klik Next:
Maka, akan keluar Risalahnya. Klik Mulai.

Menginstall Ubuntu 12.04 Precise Pangolin

Ubuntu akan loading pada VirtualBox dan mempersiapkan instalasi. Lalu, klik "Install Ubuntu" pada VirtualBox.
Jika anda memiliki koneksi internet, anda bisa menginstall Update dari Ubuntu saat Ubuntu melakukan instalasi. Yang perlu anda lakukan adalah memberi tanda centang pada "Download updates while installing" Klik "Continue" jika sudah.
Langkah selanjutnya adalah memilih opsi partisi. Saya sarankan memilih opsi pertama, yaitu "Erase disk and install Ubuntu". Dan klik Continue.
KETERANGAN: Data kamu di komputer tetap aman, maksud dari Erase disk adalah menghapus harddisk virtual yang telah dibuat oleh VirtualBox. Data yang ada di Windows akan tetap ada.
Lalu, langkah selanjutnya klik "Install Now".
Lalu, Ubuntu akan melakukan instalasi. Selama proses instalasi, anda diminta untuk memasukkan beberapa informasi. Yang pertama adalah kota dimana anda tinggal.
Klik "Continue" jika sudah. Lalu, pilih keyboard layout "English (US)". Lalu klik "Continue".
Lalu, anda diminta untuk memasukkan nama anda, nama komputer anda, username, beserta password. Jika sudah, klik "Continue".
Selesai memasukkan data, silahkan tunggu hingga proses instalasi Ubuntu selesai.
Setelah selesai melakukan instalasi, Ubuntu akan meminta untuk restart. Klik "Restart".
Ubuntu akan melakukan konfirmasi sekali lagi. Tekan tombol Enter untuk melakukan restart. Setelah restart, anda siap menggunakan Ubuntu. Selamat!

Kesimpulan


Instalasi Ubuntu di VirtualBox tidaklah terlalu sulit dan semua orang dapat menggunakannya. Tapi, mudah - mudahan dengan adanya tutorial ini, semakin membantu dan mempermudah anda dalam melakukan instalasi. Akhir kata, selamat menggunakan Ubuntu 12.04 Precise Pangolin.